Seminggu Menikah, Ini Momen Tata Janeeta Dandan Pengantin : Okezone Lifestyle








PENYANYI cantik Tata Janeeta akhirnya menjalin bahtera rumah tangga dengan Brotoseno. Menariknya, Tata Janeeta tak pernah memperlihatkan wajah sang suami.

Ya, mereka berdua resmi menjadi suami istri genap seminggu setelah menikah pada 31 Oktober 2020 silam. Mereka pun mengusung adat Jawa bernuansa putih.



Dalam tampilan mereka di momen pernikahan, Tata terlihat sangat ayu dengan kebaya putih dan hiasan wajah serta konde khas adat Jawa.

Tata Janeeta


Sementara itu, Brotoseno tampak gagah mengenakan jas putih berkalung bunga melati yang dironce. Blankon hitam yang dia kenakan memperkuat kesan gagahnya.

Terlukis senyum tipis di kedua wajah pasangan suami istri ini. Saat cincin dipakaikan di jari manis sang istri, Brotoseno terlihat bahagia. Ya, dia menemukan pelabuhan hatinya yaitu Tata Janeeta.

Baca Selengkapnya: Pesona Tata Janeeta di Hari Pernikahan, Maia Estianty: Akhirnya Pecah Telor!

(mrt)
































Artikel ini bersumber dari : http://lifestyle.okezone.com/read/2020/11/06/194/2305609/seminggu-menikah-ini-momen-tata-janeeta-dandan-pengantin

Post a Comment

0 Comments