4 Gaya Hijab dengan Jeans ala Sari Endah Pratiwi, Simpel dan Modis : Okezone Lifestyle








Jeans jadi salah satu jenis bahan pakaian yang cukup digemari. Selain netral dan dapat dipadu padankan dengan berbagai model baju. Jeans juga memberikan kesan santai dan kasual.

Salah satu influencer hijabers, Sari Endah Pratiwi sering mengenakan jeans sebagai padu padan hijabnya. Terlihat cantik, modis, dan kekinian. Seperti dikutip dari akun instagramnya @saritiw.


Jeans rawis dan outer

Sari Endah Pratiwi


Dalam foto unggahannya ini, Sari mengenakan jenas rawis dipadukan dengan outer dan pashmina peach. Gaya hijabnya ini cocok bagi Anda yang ingin pergi hangout, namun dengan pakaian simpel yang tetap modis.

"Cantiknya kk aku," kata akun @nabilabellao.

Skirt jeans dan sweater

Sari Endah Pratiwi

Kemudian mama muda ini juga memadukan sweater abu-abu, skirt jeans dilapisi dengan pleated, dan pashmina hitam. Simpel, namun tetap cantik juga menarik, lho.

"Udah lama deeh ga pake sweater gini," tulis sari dalam keterangan fotonya itu.

Jeans dan army


Sari Endah Pratiwi


Selanjutnya Sari mengenakan jeans pants, outer dan jilbab army. Perpaduan gaya warna ini cukup menarik, serta tidak terlalu mencolok.


"Puntennnnn mulai ngeracun outfit lagi nihhh," terangnya.


Outfit santai


Sari Endah Pratiwi


Bagi Anda yang gemar mengenakan kaos sebagai outfit simpel dan santai, gaya hijab Sari yang satu ini bisa jadi inspirasi lho. Ia memakai kaos polos mustard, celana jeans rawis, pashmina hitam dan juga sneakers.


"Pose cangkeul (pegel) dulu guys," tulis Sari.

































Artikel ini bersumber dari : http://lifestyle.okezone.com/read/2020/11/04/194/2304295/4-gaya-hijab-dengan-jeans-ala-sari-endah-pratiwi-simpel-dan-modis

Post a Comment

0 Comments