MICROSOFT percaya bahwa cloud computing (komputasi awan) mampu berkembang pesat di masa yang akan datang. Mereka pun sedang berupaya agar layanan tersebut bisa tersedia di seluruh dunia, termasuk wilayah atau area yang terpencil sekalipun. Terkadang area itu kekurangan infrastruktur cloud computing atau bahkan akses internet yang terbatas.
Saat ini Microsoft mengembangkan apa yang disebut Azure Modular Data Center atau MDC. Ini adalah pusat data portabel modular berbentuk kontainer yang dapat memperluas jangkauan satelit ke seluruh dunia.
Baca juga: Xbox One Kini Bisa Streaming Game ke Perangkat iOS
Kemampuan ini berkat integrasi yang erat dengan layanan broadband satelit milik SpaceX. Microsoft berharap dapat bekerja sama dengan perusahaan milik Elon Musk itu untuk menghubungkan ke Satelit Starlink dan Azure.
Microsoft membuat daftar beberapa kasus penggunaan potensial untuk MDC, termasuk pusat komando seluler, eksplorasi mineral, misi bantuan kemanusiaan, dan apa pun yang membutuhkan komputasi tingkat tinggi dan aman di Azure.
Microsoft menjanjikan keamanan dengan MDC, baik dari bahaya fisik, cuaca buruk, suhu tinggi, maupun kelembapan, serta risiko frekuensi radio.
Baca juga: Update Microsoft Edge Bantu Pengguna Bandingkan Harga saat Belanja
"MDC dapat memberi pelanggan jalur untuk memigrasi aplikasi ke Azure sambil tetap menjalankan kerja ini di tempat dengan koneksi latensi rendah ke pusat data mereka sendiri. Ini mengubah beban kerja ke Azure API dengan terus menjalankan aplikasi di lokasi atau cloud public," kata pihak Microsoft Bill Karagounis, sebagaimana dikutip dari Techspot, Sabtu (24/10/2020).
Microsoft juga mengklaim MDC berbeda dari cloud computing lainnya karena kemampuannya memungkinkan pelanggan mengakses penuh, terbatas, atau nol ke jaringan. MDC sekarang tersedia untuk digunakan dengan organisasi sektor pertahanan dan swasta.
(han)
Artikel ini bersumber dari : http://techno.okezone.com/read/2020/10/24/16/2298846/microsoft-buat-pusat-data-berbentuk-kontainer-untuk-area-terpencil
0 Comments