MUMBAI - Kerap dikabarkan terjebak cinta lokasi, aktor India Shaheer Sheikh dikabarkan menjalin asmara dengan aktris Ruchika Kapoor. Hal itu kemudian dikonfirmasi sang aktor lewat Insta Story, pada 25 Oktober silam.
Kala itu, dia membagikan foto Ruchika tengah tertunduk dengan rambut tergerai. Foto itu, dilengkapinya dengan caption berbunyi, "Ma, ada sesuatu di halaman rumahku."
Pada unggahan selanjutnya, Shaheer Sheikh kembali mengunggah sang aktris dengan penjelasan bertuliskan, "Tak masalah karena dia adalah kekasihku."
Dalam wawancaranya dengan Times of India, mantan kekasih pedangdut Ayu Ting Ting itu mulai memikirkan tentang pernikahan saat lockdown. Namun untuk memulai sebuah keluarga, dia mengaku harus mempersiapkan segalanya.
Karena itu, Shaheer berencana untuk pindah ke sebuah apartemen yang lebih besar untuk rumah masa depannya bersama sang istri. "Aku pasti akan membocorkan ketika waktu untuk menikah tiba," ujarnya.
Baca juga: Ayu Ting Ting Foto Bareng Shaheer Sheikh, Netizen: Pasangan Kesayangan
Artikel ini bersumber dari : http://celebrity.okezone.com/read/2020/10/26/33/2299982/mantan-pacar-ayu-ting-ting-shaheer-sheikh-pamer-kekasih-baru
0 Comments