Bolak-Balik Kawin Cerai, Andika Eks Kangen Band Kini Mencari Istri Baru : Okezone Celebrity











JAKARTA - Kegagalan rumah tangga tak menyurutkan niat Andika Mahesa untuk mencari istri baru. Seperti diketahui, mantan vokalis Kangen Band tersebut pernah menikah hingga empat kali, namun semua berujung cerai.

Andika Mahesa


"Lagi ada PDKT juga dengan beberapa orang. Untuk urusan jadi atau enggak ya urusan Allah ya. Gue sih inginnya jadi, tapi kalau Allah enggak jadi ya gimana," tutur Andika seperti dikutip dari Starpro Indonesia, Rabu (14/10/2020).

Baca Juga:


- Sempat Ditolak, Andika Mahesa Ungkap Pengorbanan Dekati Wanita

- Stephen Chow Dituntut Rp133 Miliar oleh Mantan Pacar

Kendati demikian, Andika mengaku tak ingin buru-buru karena kali ini ia serius mencari pendamping hidup. Sehingga, dia ingin melakukan penjajakan lebih dalam sebelum akhirnya menikah.


"Kalau gue sih enggak mikirin pacar ya, gue mikirnya cari calon istri karena udah mendekati 38 tahun juga. Kedua, gue enggak mau sembarangan cari istri, inginnya kenalan dulu, dekat dulu, karena kan gue juga ada anak," paparnya.

Selain itu, Andika juga berharap ini menjadikan pernikahannya kali ini sah di mata negara dan agama, serta menjadi pelabuhan terakhir hatinya. "Gue kali ini benar-benar nyari jodoh," pungkasnya.




(LID)












































Artikel ini bersumber dari : http://celebrity.okezone.com/read/2020/10/14/33/2293744/bolak-balik-kawin-cerai-andika-eks-kangen-band-kini-mencari-istri-baru

Post a Comment

0 Comments