JAKARTA - Di usia kehamilan 7 bulan, aktris Asmirandah mengumumkan jenis kelamin anak pertamanya kepada 2,3 juta pengikutnya di Instagram.
Pada Senin malam (5/10/2020), dia mengunggah foto acara gender reveal yang diabadikan Rio Motret. Dalam foto itu, dia dan sang suami Jonas Rivanno tampak memecahkan sebuah balon berwarna hijau yang mengeluarkan balon kecil berwarna merah muda.
"Terima kasih Tuhan. Sekali lagi Tuhan mengabulkan doa kami. Anak mama papa sayang. Tumbuh sehat dan sempurna ya. Terima kasih untuk semua doa-doanya kawan," tuturnya dalam unggahan tersebut.
Foto yang telah disukai lebih dari 125.500 akun Instagram itu dipenuhi ucapan selamat. "Yeay, it's a girl (bayinya perempuan). Selamat Kak," kata akun @thedesserttable.id.
Felly Y Filliang mengatakan, "Yeay, baby girl. Sehat terus ya Kak dan selamat ulang tahun untuk kamu. Tuhan memberkati." Sementara akun Instagram @meilymeitisachristian mengungkapkan, "Baby girl, tumbuh yang sehat dalam perut Mami Andah ya sayang."
Baca juga: Penasaran Wajah Bayinya Kelak, Asmirandah Unggah Foto Masa Kecil
Artikel ini bersumber dari : http://celebrity.okezone.com/read/2020/10/06/33/2289001/asmirandah-umumkan-jenis-kelamin-anak-pertama
0 Comments