PENYAKIT jantung memang banyak menyerang orang tua, tapi bukan berarti anak muda aman. Meski angka kasusnya tidak sebanyak kelompok usia 45-65 tahun, tapi anak muda juga rawan terkena penyakit jantung.
Menurut laporan Kemenkes pada 2013, sebanyak 39 persen penderita penyakit jantung berusia kurang dari 44 tahun dan yang mengejutkan ialah 22 persen di antaranya berusia 15-35 tahun. Mereka itu adalah kelompok usia produktif yang nantinya akan jadi bonus demografi dari negara ini.
Lebih lanjut, untuk angka kasus penyakit jantung tertinggi terjadi pada kelompok usia 45-65 tahun dengan 41 persen. Selisih angka yang sebetulnya tak begitu jauh, karena itu Kemenkes berharap adanya langkah nyata dari kelompok usia muda mencegah penyakit tidak menular tersebut.
"Penyakit jantung termasuk dari salah satu penyakit tidak menular (PTM) yang disebabkan pola makan tidak sehat (gula, garam, dan lemak berlebihan), kurangnya aktivitas fisik, merokok, berat badan berlebihan, peningkatan tekanan darah, dan prediabetes," kata Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Tidak Menular Kemenkes dr. Cut Putri Arianie, M.H.Kesdalam.

Karena itu, sambung dr Cut, dia berharap agar anak muda mau mengubah pola hidupnya ke arah yang lebih sehat dengan menjauhkan rokok, beraktivitas fisik secara rutin, menjalani diet sehat dan seimbang, dan ikut mengampanyekan gaya hidup sehat melalui kegiatan-kegiatan positif di lingkungan mereka masing-masing.
Terkait kampanye hidup sehat yang mesti digiatkan anak muda, Ketua Umum Yayasan Jantung Indonesia, Esti Nurjadin, mengharapkan generasi muda mau menjadi agen perubahan untuk komunitasnya.
"Kami mengajak generasi milenial untuk menjadi agen-agen perubahan di bidang kesehatan jantung sehingga bisa menjadi smart influencer untuk lingkungan keluarganya, tempat kerja, tempat tinggal, atau lingkungan sekolah dengan cara mereka sendiri, misalnya dengan media sosial," kata Esti.
Artikel ini bersumber dari : http://lifestyle.okezone.com/read/2020/10/03/612/2287969/39-persen-anak-muda-tak-sadar-punya-penyakit-jantung
0 Comments